Aji Suwandana, seorang seniman dan Pengusaha Coffee Shop asal Asahan, Sumatera Utara, telah menjalani perjalanan yang menarik sejak tahun 2018. Meskipun sibuk dengan bisnisnya, dia tetap menjaga semangat untuk terus berkarya. Pada pertengahan tahun 2023, Aji Suwandana merilis dua single yang mencuri perhatian publik.

Single pertamanya, berjudul “Ternyata Salah”, tidak hanya sekadar lagu biasa. Melalui liriknya yang mendalam, lagu ini menggambarkan keresahan dalam sebuah hubungan yang telah berubah menjadi toxic. Keputusan untuk mengakhiri hubungan yang didasari oleh cinta yang kuat seringkali menjadi dilema, dan lagu ini menyuarakan perasaan kebingungan tersebut. Aji Suwandana dengan cermat menggambarkan kekosongan dan penyesalan yang dirasakan ketika menyadari bahwa mengakhiri hubungan itu adalah kesalahan.

Kemudian, di akhir tahun 2023, Aji Suwandana kembali membuat gebrakan dengan merilis single berjudul “Merindu”. Lagu ini menyampaikan rasa rindu yang mendalam kepada orang yang dicintai, dengan harapan akan pertemuan di masa depan meskipun ketidakpastian mewarnai hubungan tersebut.

Disela-sela kesibukannya Team Bagibagiseru.com berhasil menemuinya dan mendengarkan cerita dan tanggapannya tentang perjalanan nya dalm berkarya di ranah musik : “Sejauh ini, saya sangat senang dengan karya saya yang terbilang baru ini” ucapnya, sedikit banyak nya untuk khalayak yang sudah mengapresiasikannya dalam bentuk mendengar karya saya di platform musik kesayangan mereka.

Ya, semoga saya terus diberi kesehatan dan waktu untuk terus melahirkan karya-karya berikutnya. Terima kasih untuk media yang sudah mensupport karya saya ini. Apapun itu, semoga kita sehat selalu, ucapnya.

Jangan lupa, karya-karya dari Aji Suwandana sudah dapat di dengar dan di request di Bagibagiseru.com. (BBS/01)

source

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *